Home » , » Gubernur Lepas Pemudik Asal Jabar di Jakarta

Gubernur Lepas Pemudik Asal Jabar di Jakarta

Written By Unknown on Minggu, 04 Agustus 2013 | 11.56

(SJO, JAKARTA) - Lapangan Pekan Raya Jakarta (PRJ), Kemayoran, pada Minggu (4/8) pagi nampak beda. Hal itu karena dipenuhi 200 bus lebih dengan11.000 pemudik yang tergabung dalam Warung Makan Indomie (Warmindo). Nampak selingan berupa hiburan kesenian khas Jawa Barat.

Ribuan pemudik yang didominasi warga Jawa Barat itu secara resmi  dilepas oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. Disaksikan Dirjen PHI Kementrian Tenaga Kerja Republik Indonesia Simbolon, Asisten Ekbang Yerri Yanuar, Kadisnakertrans Hening W, Kadishub Dedi Taufik dan Kadis Bina Marga Guntoro.

Heryawan menyampaikan selamat mudik kepada ribuan calon pemudik yang memadati Lapangan PRJ. Dirinya mengingatkan agar senantiasa menjaga ketertiban selama dalam perjalanan. "Semoga kita semua diberikan kesehatan dan keselamatan," ujarnya.

Menurut Heryawan mudik bareng menggunakan bus lebih baik, nyaman dan aman dibanding dengan motor. Untuk itu, dirinya mendukung semua pihak yang melaksanakan mudik bareng menggunakan bus. Pihak Pemprov Jabar sendiri mengadakan mudik bareng para PNS dengan bus.

"Lebih aman dan nyaman dengan bus. Sehingga saya dukung upaya pihak-pihak swasta yang melakukan mudik bareng menggunakan bus. Apalagi hal itu dilaksanakan dengan tanpa biaya atau gratis," tegas Heryawan.(r21)

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

INFO GEDUNG SATE

LIPUTAN KHUSUS

 
Media Group : Jabar Zone | Inohong | Warta Indonesia Raya
Copyright © 2010-2013. Seputar Jabar Online - All Rights Reserved
Creating Website
Bandung Media Citra