(SJO, BANDUNG) - PT Bank Jabar Banten Tbk akan berekspansi dengan menambah unit layanan mikronya di berbagai wilayah di Indonesia.
Direktur Utama Bank Jabar Banten (BJB) Bien Subiantoro menuturkan hingga saat ini perseroan juga mencermati pertumbuhan bisnis untuk menentukan arah ekspansi. Sejauh ini Bank BJB mempunyai 437 Waroeng BJB, unit layanan untuk UMKM. Perseroan menyatakan bakal terus menggenjot jumlah layanan itu agar pertumbuhan kredit mikro bisa di atas 50 persen.
"Saat ini ada 437 Waroeng BJB, dan kami mau menambah lagi, tapi lihat yang ada dulu, sehingga pertumbuhan bisa diatas 50 persen," ujarnya.
Langkah ini diambilnya agar target pendapatan dari ekspansi warung ini tercapai. Saat ini jumlah pendapatan sudah mencapai Rp 5,3 triliun, dari Rp 6,5 triliun yang ditargetkan.
"Ekspansi ke depan harus hati-hati. Bunga bertahan, tidak naik dulu," kata Bien.
Selain itu Bien juga mengatakan, untuk dana pihak ketiga (DPK) pada semester dua ini akan mengalami kenaikan lebih besar, khususnya untuk deposito, yakni berada pada outstanding Rp 49 triliun.
"Target setinggi-tingginya. Untuk menjaga LDR (loan to deposit ratio)80 persen," tambahnya.
Pada semester I-2013, pertumbuhan DPK perseroan berada di level 20 persen dibandingkan tahun lalu. (rls)
Bank BJB Perbanyak Unit Layanan Mikro
Written By Unknown on Senin, 15 Juli 2013 | 10.44
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
0 komentar:
Posting Komentar